Memahami alur pembentukan sel kanker
adalah salahsatu cara mencegah kanker dan cara ampuh mengobati kanker. Seperti yang saya bahas sekilas di artikel pengertian kanker, kanker adalah penyakit yang disebabkan oleh sel yang bertindak semaunya sendiri dan malah merusak jaringan yang sehat. Di artikel arti kanker tersebut, saya menganalogikan bahwa kanker seperti seorang mata-mata di satu kompi tentara. Bagi anda yang penasaran atau baru saja mengunjungi blog seri mengobati kanker ini, anda bisa merunut ke artikel tersebut agar pembahasan kita lebih 'nyambung'.
Paham mengenai alur terbentuknya sel kanker adalah hal yang sangat bagus dan merupakan langkah pertama dalam mengobati kanker itu sendiri. Berikut adalah saya gambarkan secara lengkap alur terbentuknya sel bandel kanker di dalam tubuh kita.
- Masuknya zat karsinogenik dan pemicu kanker lainnya ke dalam tubuh kita.
Alur pertama dalam pembentukan sel kanker adalah masuknya zat pemicu kanker yang biasa disebut zat karsinogenik ke dalam tubuh kita. Secara harfiah, karsinogenik berarti "zat yang bersifat racun", namun dalam alur pembentukan sel kanker, zat karsinogenik berarti "zat bersifat racun yang dapat merubah sel yang sehat menjadi sel kanker melalui proses mutasi DNA." Agar lebih mudah dipahami oleh awam, saya umpamakan zat karsinogenik ini sebagai organisasi rahasia yang menculik seorang anggota kompi tentara. Organisasi rahasia ini kemudian mencuci otak si tentara yang diculik agar dia mengacaukan sistem di satuan tentaranya. :) Karena terjadi di dalam sel dan terjadi secara tidak langsung, maka pembentukan sel kanker oleh zat karsinogenik bisa saya sebut sebagai penyebab tidak langsung. Selain zat karsinogenik tadi, ada pemicu kanker lainnya yang dapat terjadi. Pada intinya, pemicu kanker ini merubah sel yang sehat secara langsung menjadi sel kanker. Apa saja contoh pemicu kanker selain zat karsinogenik? Paparan radiasi matahari, paparan sinar gamma, gesekkan pada suatu anggota tubuh dan lain sebagainya bisa membuat tatanan sel sehat menjadi sel kanker. Secara singkat saya katakan bahwa penyebab terbentuknya sel kanker dengan metode ini disebut proses terbentuknya sel kanker secara langsung. Kembali saya gambarkan analogi sel kanker agar orang awam lebih paham. Begini. Pemicu sel kanker secara langsung bisa saya gambarkan seperti kejadian kurang mengenakkan yang terjadi pada diri seorang anggota kompi dalam suatu satuan tentara oleh komandan kompinya. Kejadian buruk yang dialami oleh seorang tentara tersebut akhirnya mengubah cara pandang si tentara, membuat kesetiaan akan kompinya menurun, dan membuat dia membelot dari satuannya. Si tentara tidak mengundurkan diri, tapi terus bergabung di satuannya dan menyebarkan ide jahat ke anggota kompi yang lain, yang berarti juga merusak tatanan kompi tentara yang sudah berlangsung. Perlu saya ingatkan bahwa satu sel kanker baru akan terbentuk jika penyebab-penyebab diatas sudah berlangsung lama. Artinya, sel kanker bisa terjadi hanya jika terjadi penumpukan zat karsinogenik yang banyak atau terjadinya proses penyebab langsung kanker dalam waktu lama.
- Setelah satu sel kanker terbentuk akibat zat karsinogenik dan penyebab kanker lainnya, sel tersebut akan mulai berkembang tanpa kontrol.
Tidak seperti sel sehat lainnya, sel kanker tidak akan membunuh dirinya sendiri jika sel lain memberikan komando. Karena secara aktif, sel tubuh kita akan memberikan komando kepada sel lain untuk membelah diri atau membunuh dirinya sendiri jika ada sel lain yang mati atau jika ada kelebihan sel dalam satu jaringan tubuh. Tidak demikian dengan sel kanker. Sel kanker adalah sel bandel yang tidak tunduk pada komando sel sehat. Dia akan terus mereduplikasi dirinya sendiri menjadi banyak. Dengan kata lain, sel kanker tidak tunduk pada perintah "bunuh dirimu agar tidak mengganggu sel lain" atau "belah dirimu untuk untuk menempati sel yang mati" dari sel lain.
- Setelah terbentuk dan terus menerus membelah diri tanpa kontrol, sekumpulan sel kanker itu kemudian akan berkembang membentuk jaringan baru.
Jaringan baru yang dibentuk sel kanker ini juga akan membentuk pembuluh darah baru untuk menopang sistem kerjanya, seperti tanaman parasit yang menumpang di tubuh inangnya. Pada tahap ini biasanya penderita kanker akan merasa tidak enak badan atau merasakan adanya benjolan di dalam tubuhnya akibat dari munculnya jaringan baru yang dibentuk sekumpulan sel kanker tadi.
Demikian adalah alur penyakit kanker
dari mulai pemicu sebab penyakit kanker hingga menjadi jaringan yang menjadi parasit di tubuh anda. Semoga anda bisa sedikit peduli akan kesehatan diri anda. Bagi anda yang ingin membaca lebih lanjut, anda bisa melanjutkan ke artikel penyebab-penyebab kanker. Terima kasih.
Unknown
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation.
0 komentar:
Posting Komentar